Informasi tentang Merdeka Belajar, Program pelatihan Guru, dan Perkembangan dunia pendidikan

Jumat, 17 April 2020

TEMA 1 SUB 1 PB 6 KELAS 1

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)



Satuan Pendidikan    : SD Negeri 1 Kota Bakti
Kelas/Semester    : 1/1
Tema 1    : Diriku
Sub Tema 1/ Pembelajaran    : Aku dan Teman Baru / 6
Muatan Pelajaran    : Bahasa Indonesia, Matematika, PPKn
Alokasi Waktu    : 1 Hari


A.    TUJUAN PEMBELAJARAN :
  1. Dengan bermain kartu huruf dan berlatih, siswa dapat menyusun huruf-huruf penyusun nama dengan benar.
  2. Setelah bermain kartu huruf dan berlatih, siswa dapat mengenali huruf pertama dari sebuah nama, baik huruf vokal maupun konsonan.
  3. Dengan bercerita, siswa dapat menggunakan huruf vokal dan konsonan dalam sebuah kata dan menyusunnya menjadi kalimat.
  4. Dengan bercerita, siswa dapat membilang banyaknya huruf penyusun nama sendiri dan nama teman.
  5. Dengan belajar dan berlatih, siswa dapat membilang benda dan menuliskan lambang bilangannya.
  6. Dengan berdoa sebelum melakukan kegiatan di sekolah, siswa dapat mempraktikkannya di rumah.
B.    KEGIATAN PEMBELAJARAN :
Kegiatan Pendahuluan
  • Guru memberikan salam pembuka di awal pelajaran.
  • Guru mengajak siswa berdoa sebelum melakukan kegiatan.
  • Guru melakukan apersepsi
Kegiatan Inti
Ayo Mencoba
  • Guru kembali membagi siswa dalam beberapa kelompok. Setiap kelompok mendapatkan satu set kartu huruf a-z dan satu set kartu huruf vokal.
  • Setiap kelompok diminta membuka buku siswa halaman 30. Dan mengerjakannya
Ayo Bercerita
  • Selesai menyusun huruf, setiap kelompok memilih satu orang siswa anggotanya untuk bercerita tentang nama sendiri dan nama satu orang teman beserta huruf-huruf penyusunnya.
Ayo Berlatih
  • Para siswa kembali ke tempat duduk masing-masing. Untuk menguatkan siswa tentang huruf a-z, siswa berlatih mengerjakan soal di buku siswa halaman 31.
Ayo Mencoba
  • Guru menempel kartu lambang bilangan 1 sampai dengan 10 di papan tulis.
  • Guru mengajak siswa membaca lambang bilangan secara berurut dari 1 sampai dengan 10.
Ayo Berlatih
  • Kemudian, siswa diminta untuk belajar dan berlatih membilang banyaknya benda yang ada di Buku Siswa pada halaman 34-35.
  • Siswa menuliskan lambang bilangannya di dalam kotak yang tersedia
Kegiatan   Penutup
  • Sebelum kegiatan ditutup, guru dan siswa sama-sama melakukan refleksi kegiatan pada hari ini.
  • Refleksi ditutup dengan doa karena kegiatan hari ini telah selesai. Guru memimpin doa. Guru mengingatkan siswa agar selalu berdoa sebelum melakukan kegiatan di rumah.
C.    PENILAIAN (ASESMEN) :
Penilaian terhadap materi ini dapat dilakukan sesuai kebutuhan guru dari pengamatan sikap, tes pengetahuan dan presentasi unjuk kerja ataau hasil karya/projek dengan rubrik.



Mengetahui,                                                               …………….., …, …………..,  20…
Kepala SD Negeri 1 Kota Bakti                                 Guru Kelas I



ASNAINI, S.Pd                                                         FATIMAH DORA, S.Pd
NIP. 19700903 199305 2 001                                    NIP. 19621231 198609 2 001


Evaluasi

Susunlah huruf-huruf sesuai dengan nama teman
Siti.

Kerjakan bersama teman-temanmu

TEMA 1 SUB 1 PB 6 KELAS 1



Lembar Kerja Peserta Didik
(LKPD) 

TEMA 1 SUB 1 PB 6 KELAS 1

TEMA 1 SUB 1 PB 6 KELAS 1 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: TABINA GURU

0 komentar:

Posting Komentar